KriminalPeristiwa

Tim Tarsius Amankan 3 Remaja Pelaku Tawuran di Pasar Tua Bitung Manado

×

Tim Tarsius Amankan 3 Remaja Pelaku Tawuran di Pasar Tua Bitung Manado

Sebarkan artikel ini
Tim Tarsius Amankan 3 Remaja Pelaku Tawuran di Pasar Tua Bitung Manado

Amankan 3 Remaja Pelaku Tawuran di Pasar Tua Bitung Manado

Manado, Tim Tarsius Presisi Polres Bitung berhasil mengamankan 3 remaja yang diduga kerap melakukan aksi tawuran di kompleks antara Pasar Tua dan Parigi Tofor. Penangkapan ini dilakukan pada Rabu (1/5/2024) sekitar pukul 02.30 WITA di depan Pertamina Kelurahan Bitung Tengah.

Menurut Kasi Humas Polres Bitung Iptu Iwan Setiyabudi, penangkapan ketiga remaja berinisial BD (17), RT (14), dan AI (15) ini berdasarkan laporan dari warga. “Saat melakukan patroli, Tim mendapatkan laporan dari warga terkait aksi sekelompok remaja yang akan melakukan tawuran. Tim kemudian mendapati sekelompok anak muda sedang nongkrong mengkonsumsi miras serta lem ehabond,” jelas Iwan.

Baca Juga :  Karyawan Guest House di Balikpapan Ditangkap Lantaran Lakukan Percobaan Pemerkosaan Terhadap Tamu

Tim Tarsius langsung melakukan pemeriksaan badan dan di seputaran tempat mereka nongkrong dan akhirnya berhasil menemukan senjata tajam jenis panah wayer yang disembunyikan di selokan dan di dekat tempat sampah.

“Dari hasil interogasi singkat, kedua remaja mengaku mengakui panah wayer tersebut adalah milik mereka dan dipakai saat melakukan penyerangan di kompleks pasar tua pada hari Senin, 30 April 2024. Sedangkan pelaku lainnyq melakukan penyerangan dengan menggunakan mercon,” ungkap Iwan.

Saat ini ketiga pelaku bersama barang bukti 3 pelontar dan 6 anak panah wayer telah diamankan di Mako Polres Bitung untuk proses penyidikan lebih lanjut.

Pencegahan Tawuran Diperkuat

Penangkapan ini diharapkan dapat memberikan efek jera bagi para pelaku tawuran dan mencegah terjadinya aksi serupa di kemudian hari. Polres Bitung juga terus memperkuat upaya pencegahan tawuran dengan meningkatkan patroli dan koordinasi dengan berbagai pihak terkait.

Baca Juga :  Pembunuhan Sadis Gadis di Kosan Jambi Terungkap, Pelaku Ditangkap di Koto Boyo

“Kami mengimbau kepada para orang tua agar lebih memperhatikan dan mengawasi anak-anaknya agar tidak terlibat dalam aksi tawuran. Tawuran bukan solusi, hanya membawa dampak negatif dan merugikan diri sendiri maupun orang lain,” tegas Iwan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *