BudayaNasional

World Water Forum ke-10 di Bali: Perpaduan Diskusi Penting dan Promosi Budaya Indonesia

×

World Water Forum ke-10 di Bali: Perpaduan Diskusi Penting dan Promosi Budaya Indonesia

Sebarkan artikel ini
World Water Forum ke-10 di Bali

Jakarta, World Water Forum ke-10 akan resmi dibuka di Bali pada 18 Mei 2024. Ajang bergengsi ini tidak hanya menjadi wadah diskusi penting mengenai isu keberlanjutan sumber daya air dunia, tetapi juga menjadi momen istimewa untuk memperkenalkan keragaman budaya Indonesia, khususnya Bali, kepada para peserta dari berbagai negara.

Ritual Adat Khas Bali Membuka Acara

Mengutip dari info publik, pembukaan World Water Forum ke-10 akan diawali dengan ritual adat khas Bali, yaitu prosesi melukat atau Balinese Water Purification Ceremony. Ritual ini sarat makna spiritual bagi masyarakat Bali dan menjadi simbol pembersihan diri dan memohon kesucian.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno menjelaskan bahwa keterlibatan budaya lokal ini merupakan salah satu bentuk komitmen Indonesia sebagai tuan rumah untuk memberikan pengalaman tak terlupakan bagi para delegasi.

Baca Juga :  Indonesia dan Brazil Perkuat Kerja Sama dalam Pengentasan Kemiskinan dan Ketahanan Pangan

“Dukungan utama yang akan diberikan Kemenparekraf adalah memfasilitasi para delegasi untuk menyelami prosesi melukat,” ujar Sandiaga dalam keterangan tertulisnya, Jumat (3/5/2024).

Selain prosesi melukat, berbagai kegiatan budaya lainnya juga akan memeriahkan World Water Forum ke-10. Para peserta akan disuguhkan dengan pertunjukan tari daerah, kuliner khas Indonesia, dan berbagai atraksi budaya lainnya.

“Kami ingin para delegasi tidak hanya fokus pada diskusi, tetapi juga dapat merasakan keindahan budaya Indonesia,” kata Sandiaga.

Akan berlangsung selama 7 hari, mulai dari 18 hingga 25 Mei 2024. Selain prosesi melukat dan pertunjukan budaya, acara ini juga akan diisi dengan forum tematik, pameran, pertemuan bilateral, dan kunjungan wisata ke berbagai tempat menarik di Bali.

Baca Juga :  Pengembangan Ekosistem Kendaraan Listrik Butuh Kolaborasi Antar Pemangku Kepentingan

Momentum Penting bagi Indonesia

Keberhasilan Indonesia menjadi tuan rumah, merupakan kebanggaan tersendiri. Ajang ini menjadi kesempatan untuk menunjukkan komitmen Indonesia dalam menjaga kelestarian sumber daya air dan mempromosikan budaya bangsa kepada dunia internasional.

“World Water Forum ke-10 menjadi momentum penting bagi Indonesia untuk menunjukkan kepemimpinan dan komitmennya dalam isu air,” kata Endra S. Atmawidjaja, Wakil Ketua Sekretariat Panitia Penyelenggara Nasional World Water Forum ke-10.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *